Berita

Pascasarjana Pendidikan Bahasa Indonesia

Dosen MPBSI Raih Juara 1 Lomba Menulis Artikel di Priatim 2020

Ahmad Ginanjar, M.Pd. (dosen Magister Pendidikan Bahasa dan Sastra Indonesia Universitas Suryakancana) meraih juara pertama dalam lomba menulis artikel populer  diselenggarakan di acara  Pagelaran Kreasi Priangan Timur (Priatim),  Tema  karya iimiah  populer yang disajikan penulis mengenai   "Pesona Bordir Priangan".  Karena masih situasi pandemi covid-19, maka kegiatan itu  dilakukan secara virtual, begitu pula dengan pengumumannya.   

Lomba itu diadakan dalam rangka  mendorong pemulihan ekonomi di Priangan Timur Jawa Barat,  Kantor Perwakilan Bank Indonesia Tasikmalaya bekerja sama  Pemda se-Priangan Timur mempersembahkan kegiatan itu yang pada   19-24 Oktober 2020 secara virtual.  Selain lomba Artikel,  pada rangkaian kegiatan  ini diisi pula dengan webinar, business matching, fashion show, lomba karya desain bordir,  fotografi dan vlog.  Tujuannya, sebagai ajang promosi produk unggulan dari Priangan Timur,  dan dapat mengedukasi pelaku UMKM agar memperluas pasarnya. 

Pagelaran Kreasi  Priangan Timur  mengajak  UMKM/masyarakat menampilkan produk industri kreatif  dari kerajinan, Yolla Bordir, Raisa Bordir, Rumah Kayu Bordir, Mia Bordir, Dawalul Bordir, Kelom Geulis Sagitria, Batik Sukapura, Batik Agnesa, Kelompok Geulis Kinanti Galeri. Serta Dekranasda; Kabupaten Tasikmalaya, Kota Tasikmalaya, Kota Banjar, Kabupaten Ciamis, Kabupaten Pangandaran.

"Terima kasih semuanya. Semoga penghargaan ini  bisa menjadi motivasi dan saya lebih bersemangat lagi dalam mengembangkan potensi/aktualisasi diri  dengan memanfaatkan waktu serta terus berprestasi" kata Ahmad Ginanjar lebih dikenal dengan sebutan AG.   Di semester 1 MPBSI, AG dipekerjakan  membantu DR. Hj. Iis Ristiani, M.Pd. (mata kuliah Teori Sastra) sebagai asisten dosen.

Selamat.......

(d)